“Ande-Ande Lumut” Berhasil Membuat Panas Hati Para EsceHolic



(Dari Kiri. Putri SMKN 2, Novita SMKN 1, Linda UNP, )

Kediri – Sanggar Tari Ande-Ande Lumut dari Ngadiluwih Kabupaten Kediri membuka acara Final Party School Contest VII siang ini (4/10) di IKCC (Insumo Kediri Convention Centre). Mereka menampilkan sebuah tarian yang sudah cukup “membumi” hasil kreatifitas sanggar tari mereka sendiri. Sudah beberapa kali mereka menampilkannya di beberapa kota besar di Indonesia. Terakhir mereka mendapat predikat 10 Penyajii Unggulan dalam Festival Karya Tari Se-Jatim di Malang.         
Dengan persiapan 3-4 hari, konsep semi kontemporer Tarian Hati Kirana berhasil membuat panas hati para EsceHolic (sebutan untuk pencinta School Contest). “Siang ini, kita akan menebar keceriaan dengan Tarian Hati Kirana yang akan kita bawakan .” Ujar Putri Jania dari SMKN 2 Kediri dengan penuh semangat.
“Sanggar Tari Ande-Ande Lumut sudah beberapa kali bekerjasama dengan Radar Kediri dalam even sekolah terbesar se-Karisidenan Kediri ini.” Ungkap Linda Rahayu salah seorang penari yang sudah bergabung di Sanggar Tari Ande-Ande Lumut 5 tahun lalu.

Sudah saatnya memang, tarian tradisional Indonesia dibumikan kembali. Even School Contest VII  seharusnya dapat menginspirasi kaum muda khusunya mereka yang berdomisili di wilayah Kediri. Jika bukan para kaum muda, siapa lagi yang akan mencintai budaya tanah air ? Ini era kaum muda untuk menggapai Indonesia maju di masa depan. (sam)

0 komentar: